Live SCTV, Minggu (19/1) Pukul 23.00 WIB
Prediksi Bola - Disaat baru kembali ke jalur kemenangan, Manchester United sudah harus mendapatkan ujian berat dengan bertandang ke Stamford Bridge untuk melawan Chelsea, Minggu (19/1).
Tanpa kehadiran Robin Van Persie dan Wayne Rooney, jelas David Moyes harus memutar otak untuk membongkar pertahanan tuan rumah yang merupakan salah satu yang terbaik di Premier League sejauh ini.
Bukan hanya itu, anak-anak asuhan Jose Mourinho juga nampak sangat superior ketika bermain di hadapan para pendukungnya sendiri. Bersama dengan City, mereka menjadi dua tim tersisa yang belum pernah kalah di kandang musim ini.
Kendati semua "tanda" sepertinya menguntungkan The Blues, sang tamu tidak perlu berkecil hati. Mereka bisa berharap kepada tuah yang dimiliki oleh Moyes. Dari sembilan pertemuan antara The Special One dengan The Chosen One, tidak pernah sekalipun Jose Mourinho mengalahkan manajer asal Skotlandia tersebut.
REKOR PERTEMUAN
- Dari 76 pertemuan di Stamford Bridge, Manchester United justru unggul dengan 33 kemenangan dari Chelsea yang hanya 23 kemenangan.
- Jika dilihat dari enam pertemuan terakhir di Premier League, Man. United juga masih unggul dengan tiga kemenangan dari Chelsea yang hanya satu kemenangan.
- Namun dari empat pertemuan terakhir di seluruh kompetisi, Chelsea yang unggul dengan dua kemenangan dan satu kali seri.
- Chelsea berhasil menciptakan clean sheets dari tiga pertemuan terakhir melawan Man. United
- Dari 10 pertandingan di kandang musim ini, hanya satu kali Chelsea kecurian poin
- Meski kehilangan Frank Lampard dan Branislav Ivanonvic, bukan tidak mungkin Nemaja Matic akan menjalani re-debutnya.
- Jika menang, The Blues akan kembali merapatkan jarak dengan Arsenal, yang berada di puncak klasemen, menjadi dua poin.
- Dari tiga pertandingan terakhir tanpa Rooney ataupun Van Persie, The Red Devils hanya mampu meraih satu kemenangan, sementara dua lainnya berakhir dengan kekalahan.
- Selain Rooney dan Van Persie, masih ada empat nama yang dipastikan absen, antara lain Marouane Fellaini, Nani, Ashley Young, dan Fabio
- Jika kalah, The Red Devils akan berjarak 14 angka dengan Arsenal yang berada di puncak klasemen
Chelsea (4-2-3-1): Cech; Cole, Terry, Cahill, Azpilicueta; Ramires, David Luiz; Hazard, Oscar, Schurrle; Torres.
Man.United (4-2-3-1): De Gea; Evra, Evans, Vidic, Rafael; Fletcher, Carrick; Januzaj, Kagawa, Valencia; Welbeck.
PREDIKSI
Chelsea menang: 40%
Imbang: 30%
Man. United menang: 30%
0 komentar
Posting Komentar