Selasa, 21 Januari 2014

Berita Bola - David Moyes Tak Hentinya Jadi Bahan Olokan di Dunia Maya

Berita Bola - David Moyes Tak Hentinya Jadi Bahan Olokan di Dunia Maya

Berita Bola - Entah sudah berapa kali manajer Manchester United, David Moyes, menjadi objek olok-olok di dunia maya. Tentu saja, penyebabnya adalah sederet hasil negatif yang ditorehkan Moyes bersama Setan Merah musim ini.

Bayangkan saja, skuad United yang merupakan juara Premier League musim lalu, kini harus tercecer di peringkat 7 klasemen sementara musim ini. United juga tertinggal 14 poin dari Arsenal yang memuncaki klasemen. Terakhir, United dipermalukan Chelsea dengan skor 3-1 di Stamford Bridge.

Seperti dilansir 101greatgoals, mereka yang tak puas dengan kinerja Moyes pun membuat lelucon dengan berbagai cara, termasuk membuat kartun dengan maksud menyindir mantan manajer Everton tersebut. Bukan hanya itu, foto-foto Moyes juga banyak yang diedit dengan tambahan tulisan bernada sarkas.

Salah satu kartun yang konyol adalah ketika digambarkan seorang yang mirip Alex Ferguson memberikan kunci mobil sport berwarna merah dengan gantungan logo Manchester United kepada seorang yang mirip David Moyes. Namun, ketika dikemudikan Moyes, mobil sport itu malah menabrak trotoar.

Parahnya lagi, usai digambarkan menabrak trotoar, mobil sport yang dikendarai Moyes dilindas oleh traktor yang dikemudikan pria mirip manajer Chelsea, Jose Mourinho, dan sang striker, Samuel Eto’o.

Bukan hanya itu, bila kita ingat bahwa ada film The Class of ’92 yang mengisahkan bagaimana jebolan pemain Manchester United seperti David Beckham, Ryan Giggs, Gary Neville, Phil Neville, Nicky Butt, dan Paul Scholes menjadikan klub itu menjadi juara di Inggris dan Eropa. Namun, film itu kemudian diplesetkan menjadi The Class of ’14, dan pemerannya diganti menjadi Chris Smalling, Tom Cleverley, Marouane Fellaini, David Moyes, Rafael da Silva, dan Anderson de Oliveira.

Slogan film itu pun diubah menjadi “Orang yang mempermalukan sebuah generasi”, untuk menyindir bagaimana kegagalan para pemain di bawah asuhan Moyes. Lucunya lagi, foto hasil editan lain memperlihatkan Moyes yang menaiki sepeda anak-anak tertinggal dari Arsene Wenger, Manuel Pellegrini, dan Jose Mourinho yang menunggangi kuda.

0 komentar

Posting Komentar