Minggu, 26 Januari 2014

Google Bakal Gratiskan Ongkos Taksi Pengguna, Tapi Dengan Syarat..

 Google Bakal Gratiskan Ongkos Taksi Pengguna, Tapi Dengan Syarat..

Blogmedia | Situs Portal Berita - Naik taksi gratis? Jarang ada penawaran langka seperti itu. Namun, Google mungkin bakal berikan fasilitas eksklusif ini ke penggunannya. Tapi, ada syaratnya. Ada harga khusus yang harus dibayar penumpang. Apakah itu?

Tahun lalu sempat ada kabar yang menyebut jika teknologi Google Self Driving Car akan dipakai sebagai armada taksi. Ada pembicaraan antara Google dan salah satu perusahaan transportasi terkemuka soal rencana tersebut.

Terkini, seperti diwartakan Daily Mail yang dikutip Minggu (26/01/14), Google telah mengajukan sebuah paten tentang teknologi penampilan iklan di perangkat pengguna berdasar lokasi tatkala mereka mobile.
Pendek kata, pengguna akan menerima iklan di perangkat mereka sesuai destinasi yang dituju. Google akan mengolah data lokasi pengguna dan mengubahnya jadi iklan.

Misalkan saja pengguna sedang menuju ke mall, maka akan ditampilkan iklan terkait produk yang tersedia di mall tersebut. Lantas, apa hubungannya dengan naik taksi gratis?

Nah, naik taksi gratis yang dimaksud dengan menggunakan Google Self Driving Car. Memang belum ada detail resmi apakah memang mobil tanpa awak akan jadi armada taksi, tapi diyakini jika moda transportasi (gratis) pengangkut penumpang tersebut adalah mobil tanpa awak Google.

Iklan berbasis lokasi ini sejatinya sudah muncul dalam paten Google tahun 2011 lalu. Google menyebutnya dengan ‘Transportation-aware physical advertising conversions’, yang memungkinkan pemilik bisnis lokal untuk menampilkan iklan seperti halnya iklan Google di laman web.

0 komentar

Posting Komentar