Tips Opera Mini hari ini akan menyajikan trik bagaimana cara download video Youtube langsung dari ponsel. Penasaran? Simak informasinya berikut.
Opera Mini adalah salah satu peramban mobile paling populer di dunia. Cepat, hemat, dan enteng. Itulah salah satu keunggulan dari browser ‘bergerak’ dari Opera Software.
Opera Mini mampu hantarkan laman web dengan tingkat kompresi data maksimal. Imbasnya, data yang dialirkan pun minim. Pulsa kian irit sebab data yang ‘termakan’ tidak terlalu besar.
Nah untuk tips download video Youtube dari Opera Mini disarankan menggunakan versi 4 ke atas. Sedangkan versi Opera Mini paling baru yakni di versi 7. Berikut langkah-langkahnya:
- Buka Opera Mini dan buka Youtube. Bisa di alamat www.youtube.com atau versi web atau juga di m.youtube.com atau versi mobile.
- Pilih video yang akan diunduh.
- Di address bar atau kotak untuk menulis alamat URL, sila ganti alamat m.youtube.com jadi ssyoutube.com.
- Contoh: http://m.youtube.com/watch? gl=ID&hl=en&client=mv-google&v=h5EAFh8uWnk menjadi http://ssyoutube.com/watch? gl=ID&hl=en&client=mv- google&v=h5EAFh8uWnk. Perhatikan teks yang di-bold (tebal).
- Alamat baru (ssyoutube.com) akan mengarahkan ke laman download dengan pilihan pelbagai format.
- Di bagian sebelah kanan tersedia format video yang bisa dipilih. Misalkan saja format ponsel 3GP.
- Setelah memilih format video, sila unduh. Selesai.
- iPhone (via iTunes)
- Android (via Google Play)
- Ponsel fitur (via OTA)
0 komentar
Posting Komentar