Selasa, 21 Januari 2014

99% Malware Mobile Serang Android

Malware Mobile Serang Android

Blogmedia - Baru-baru ini sebuah laporan keamanan dari Cisco mengungkapkan bahwa 99% malware mobile yang ditemui ditargetkan untuk menyerang Android. Cisco mengungkapkan bahwa ini menunjukkan tren kenaikan malware di Android dari tahun lalu yang telah mencapai 91%.

Laporan dari Cisco ini juga mengatakan bahwa ancaman tak hanya terjadi pada sistem operasi Android besutan Google, tetapi juga Java dan iPhone. Sejauh ini 71% malware yang berasal dari web menargetkan Java. Sedangkan untuk iPhone, ancaman tak terlalu mengerikan, yakni hanya 14% saja.

Bersamaan dengan laporan keamanan yang dirilis oleh Cisco, petinggi Apple juga turut mengomentari kekurangan Android. Senior Vice President Marketing Apple, Phill Schiller menyoroti isu fragmentasi versi Android dan juga ancaman kemanan pada sistem operasi mobile besutan Google tersebut.

Malware Android memang menyebar dari pelbagai sumber, salah satunya adalah Google Play Store. Toko aplikasi resmi untuk Android tersebut terkenal kurang ketat dalam melakukan seleksi aplikasi yang masuk dan pengawasan yang kurang terhadap malware.

Saat ini Android adalah sistem operasi yang paling banyak digunakan pada perangkat mobile, sebut saja smartphone, tablet, dan netbook. Jumlah pengguna Android juga sangat banyak, tak heran hal ini memancing para penjahat untuk membuat malware yang menyerang Android.

Beberapa waktu lalu Chairman Google, Eric Schmidt mengungkapkan bahwa sistem operasi Android lebih aman daripada Apple iOS. Namun, laporan dari Cisco ini merupakan bukti yang mengarah pada sebaliknya, yakni Android memiliki potensi lebih besar terserang malware.

Seperti yang dilansir dari Techno Buffalo (21/01/2014), Google sendiri saat ini terus mengembangkan Android dari sisi fitur dan juga keamanannya.

0 komentar

Posting Komentar