Rabu, 16 April 2014

Andromax C2, G2, i3 & i3S Diluncurkan, Harga di Bawah 1,5 Juta

 Andromax C2, G2, i3 & i3S Diluncurkan, Harga di Bawah 1,5 Juta

Situs Portal Berita - Andromax C2, G2, i3, dan i3S akhirnya secara resmi diluncurkan oleh operator CDMA (Code Division Multiple Access) Smartfren dan dijual dengan harga kurang dari Rp 1,5 juta. Kehadiran keempat smartphone Andromax baru ini akan meneruskan kesuksesan Andromax C, G, dan i2.

Andromax i3 dan i3S secara umum mengusung spesifikasi yang sama, tetapi tampil dengan desain yang berbeda. Baik Andromax i3 maupun i3S mengandalkan layar sentuh berukuran 5 inci dengan resolusi qHD 960 x 540 piksel berteknologi IPS dan memori internal 4GB. Keduanya dijual dengan harga Rp 1,5 juta.

Andromax i3 & i3S dibekali dengan kamera belakang resolusi 5 megapiksel autofokus lengkap dengan LED flash dan didukung oleh kamera depan 1,3 megapiksel.

Sedangkan Andromax G2 dibekali dengan layar sentuh berukuran 4,5 inci dengan resolusi FWVGA 854 x 480 piksel berteknologi TFT LCD dan didukung oleh memori internal sebesar 4GB, serta dijual dengan harga 1,3 juta.

Andromax G2 dibekali dengan kamera belakang resolusi 5 megapiksel fixed focus lengkap dengan LED flash dan didukung oleh kamera depan 1,3 megapiksel.

Andromax G2, i3 dan i3S ditenagai oleh dapur pacu yang sama, yakni chipset Qualcomm Snapdragon yang mengusung prosesor quad-core ARM Cortex-A7 berkecepatan 1,2GHz yang didukung oleh pengolah grafis generasi baru dari Adreno 302. Andromax G2 dibekali RAM 512MB, sedangkan Andromax i3 dan i3S dibekali RAM 1GB.

Sedangkan Andromax C2 dijual dengan harga paling murah, yakni Rp 750 ribu yang didukung oleh layar sentuh berukuran 4 inci dan ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon yang mengusung prosesor dual-core berkecepatan 1,2GHz.

Andromax C2 ini didukung oleh memori RAM sebesar 512MB dan memori internal 4GB. Tak hanya itu, penerus Andromax C ini juga didukung oleh kamera dengan resolusi 3 megapiksel. Keempat smartphone Andromax baru ini telah menggunakan sistem operasi Android 4.3 Jelly Bean.

    “Kami datangkan secara bertahap, untuk tipe C2 sudah tiba di Indonesia 30.000 unit,” kata Hartadi Novianto, Bundling Product Department Head Smartfren, seperti yang dilansir dari Kompas (16/04/2014).

Sumber: Sidomi.com

0 komentar

Posting Komentar