Rabu, 22 Januari 2014

iPhone 5S Harga Mulai 10,5 Juta di Indonesia

iPhone 5S Harga Mulai 10,5 Juta di Indonesia

Blogmedia - Seperti yang dikabarkan sebelumnya, smartphone Apple iPhone 5S dan iPhone 5C akan segera masuk Indonesia. Berapa harga yang ditawarkan smartphone terbaru Apple tersebut? Harga iPhone 5S di Indonesia cukup tinggi, yakni mulai Rp 10.499.000 atau Rp 10,5 juta untuk varian 16GB.

Berdasarkan informasi yang beredar, smartphone iPhone 5S mulai dijual pada akhir minggu ini. Ada tiga operator Tanah Air yang diketahui akan menjual smartphone Apple iPhone 5S, yakni Telkomsel, Indosat, dan XL. Hal ini terlihat dari munculnya banner bergambar iPhone 5S di situs resmi operator tersebut.

    “Versi yang paling murah (16 GB-red) kami jual Rp 10,499 juta. Tentunya kami sudah menyiapkan paket-paket khusus untuk iPhone 5S. Pembeliannya juga bisa dilakukan dengan kartu kredit dengan bunga hingga 0%,” kata Arief Pradetya, Division Head, Device Bundling & Customization Strategy Telkomsel, seperti yang dilansir dari Detik (21/01/2014).

Harga yang ditawarkan di Indonesia ini lebih tinggi dari harga iPhone 5S di Singapura yang dijual dengan harga mulai Rp 9,3 juta. Harga ini juga tak jauh berbeda dengan harga iPhone 5S versi BM yang pernah marak dijual di Indonesia.

iPhone 5S datang dengan layar berukuran 4 inci Retina Display dengan resolusi 1136 x 640 piksel menggunakan panel berteknologi IPS (In-Plane Switching), sama dengan yang digunakan oleh iPhone 5. iPhone 5S juga dilengkapi pemindai sidik jari yang disebut dengan Touch ID.

Apple iPhone 5S ditenagai oleh prosesor Apple A7 dual-core dengan kecepatan 1,3GHz 64-bit berbasis arsitektur ARMv8 dengan RAM sebesar 1GB. Sektor grafis, iPhone 5S ini juga dibekali dengan pengolah grafis generasi baru, yakni PowerVR SGX seri 6 yang mampu menghasikan performa tinggi.

Smartphone iPhone 5S datang dengan kamera belakang dengan resolusi 8 megapiksel yang dilengkapi dengan IR filter, True Tone LED flash, sensor BSI (BackSide Illumination), serta aperture f/2.2 mampu menghasilkan performa yang lebih baik ketimbang iPhone 5.

0 komentar

Posting Komentar