Jumat, 15 Februari 2013

Masyarakat Indonesia Tergila-gila dengan BlackBerry 10



Indonesia merupakan salah satu pangsa pasar terbesar Blackberry. Dan bahkan masyarakat di tanah air tergila-gila dengan smartphone ini. Terlebih di produk anyar mereka, Blackberry 10.

Salorix, sebuah perusahaan marketing media sosial merilis temuannya beberapa waktu yang lalu terkait Blackberry 10 dan Indonesia. Menurut perusahaan ini, pengguna smartphone tanah air sangat keranjingan dengan Blackberry 10.

Data tersebut terungkap dari sebuah studi yang dilakukan pada 29 Januari hingga 2 Februari 2013. Pada periode ini, tak kurang telah tercipta 900 ribu tweet terkait dengan launching Blackberry 10. Sedikit informasi, Blackberry 10 dirilis pada 30 Januari 2013.

Indonesia sendiri menyumbang 15% dari total tweet terkait tatkala Blackberry 10 dirilis. Bahkan Indonesia masuk kategori top tweet country di atas Amerika (US) dan Kanada.

Blackberry memandang Indonesia sebagai aset berharga. Setengah dari pengapalan smartphone tanah air di tahun 2012 lalu adalah Blackberry. Menurut sebuah studi, Indonesia adalah market ke-3 terbesar Blackberry setelah US dan Inggris (UK).

Masih dalam studi tersebut, tercatat kata kunci yang sering disebut dalam kurun waktu penelitian adalah ‘QuickPull’, sebuah aplikasi Blackberry 7 yang mensimulasikan ‘penghapusan baterai manual’.
Blackberry 10 sendiri sayangnya hanya didukung 70 ribu aplikasi. Ini yang menjadikan Blackberry memutuskan untuk mengintegrasikan dengan Android. Dengan cara ini maka aplikasi yang digunakan di Android Jelly Bean bisa berjalan di Blackberry 10.

0 komentar

Posting Komentar